Meriahkan KBA VI ITHLA se-Indonesia Timur, Perwakilan Mahasiswa BSA IAIN Parepare Dominasi Juara

2 September 2024 oleh
Royyan
| Belum ada komentar

Sebanyak 8 orang mahasiswa Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare yang tergabung dalam satu kontingen telah sukses membawa gelar juara dari setiap cabang lomba yang diikuti pada kegiatan Kemah Bahasa Arab (KBA) yang ke VI se-Indonesia Timur di IAIN Palopo, (22-25/08/2024).

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW V) Ittihadu Thalabati al-Lughah al-Arabiyya (ITHLA) dengan tema “Membuka Gerbang Kemajuan Dengan Bahasa Arab” ini merupakan kegiatan tahunan yang mempertemukan dan mengadakan kompetisi antar peserta mahasiswa bahasa Arab dari kampus yang berada di Sulawesi atau Indonesia Timur.

Ada empat cabang lomba yang diikuti oleh kontingen BSA IAIN Parepare pada kegiatan ini, dan kesemuanya mendapat hasil juara dari lomba yang diikuti. Diantaranya yaitu, Juara 3 Lomba Pidato Bahasa Arab (Khitabah) oleh Muhammad Ilyas, Juara 2 Lomba Baca Kitab Kuning (Qiraatil Kutub) oleh Sultan Ahmad Syafe’I, Juara 2 Lomba Puisi Bahasa Arab (Sya’ir) oleh Ahmad Mustaqim dan Juara 3 Lomba Nyanyi Solo Bahasa Arab (Ghina Arabiy) oleh Imaradana.

Ketua Program Studi Bahasa dan Sastra Arab Fauziah, S. S., M. Hum., saat dihubungi di hari penutupan kegiatan menyampaikan apresiasi dan rasa syukur adanya mahasiswa BSA yang mendapat gelar juara.

"Kita patut bersyukur atas pencapaian yang diperoleh oleh ananda mahasiswa BSA yang berpartisipasi pada kegiatan lomba ini, apalagi kegiatan yang diikuti setingkat kampus se-Indonesia Timur", ucapnya.

Adapun daftar nama mahasiswa BSA yang berangkat sebagai pendamping masing-masing lomba dari kontingen yaitu, Muhammad Fathin Haqqar yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua 4 DPW V ITHLA, Uswatun Hasanah juga sebagai Wakil Sekretaris wilayah DPW V ITHLA, Muhammad Wahbah yang pernah menjabat Kabiro Pers DPP ITHLA Periode 2022/2023, dan Abdul Latif.

Diketahui, raihan 4 gelar juara lomba oleh mahasiswa BSA pada kegiatan bergengsi bagi mahasiswa Bahasa Arab se-Sulawesi ini telah mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya yang dimana hanya mendapat satu prestasi yaitu, juara 2 cabang Lomba Tenis Meja yang diwakili oleh Muhammad Fajar Aswatullah di Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu.


Penulis ​: Muhammad Wahbah
Editor ​: Muhammad Royyan

Royyan 2 September 2024
Share post ini
Blog-blog kami
Arsip
Masuk untuk meninggalkan komentar