Sukses Gelar Alsasin ke-7, HMPS BSA IAIN Parepare Bekali Mahasiswa Baru

20 سبتمبر 2024 بواسطة
Royyan

Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare sukses menggelar Arabic Lover's Student Association (Alsasin) ke-6 yang dilaksanakan di Bola Pitue, Kabupaten Barru(10-15/09/2024).


Kegiatan perkampungan bahasa Arab tersebut di lain sisi membekali mahasiswa baru dengan dasar-dasar bahasa Arab dan mengenalkan ruang lingkup BSA serta organisasi kemahasiswaan bahasa Arab, juga menjadi kegiatan penyambutan mahasiswa baru seperti HMPS lainnya.


Kegiatan yang diikuti 18 peserta tersebut, mengangkat tema :"Kenali dirimu dengan tutur kata dan bahasamu karena bahasamu adalah cerminan akhlak dan masa depanmu".


Ketua Panitia Alsasin ke-7, Muhammad Ilyas menyampaikan dalam laporan panitianya bahwa ada 18 peserta yang terlibat dalam kegiatan ini dari 19 mahasiswa baru BSA. Lebih lanjut Ia merinci bahwa ada 12 laki-laki dan 6 perempuan yang ikut serta dalam kegiatan tersebut.

 

Ketua HMPS BSA IAIN Parepare, Hoeriyah dalam sambutan pembukaan Alsasin ke-7 mengucapkan syukur dan berterima kasih kepada tiap pihak yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.


Ketua Prodi BSA, St. Fauziah juga memberi sambutan sekaligus membuka secara resmi Alsasin ke-7 Tahun 2024. Alumnus S2 UIN Alauddin tersebut mendorong mahasiswa untuk berprestasi dan bersemangat dalam berkegiatan dan belajar.


"Saya berpesan mahasiswa BSA memperbanyak prestasinya dan ditingkatkan dan alumni BSA pasti akan sukses kedepannya", pesannya.


Perlu kita tahu bersama, kegiatan Alsasin ke-7 tersebut diisi dengan materi, muhadatsah, games, firqoh tutor sebaya, panggung pencarian bakat, kegiatan spritual, dan masih banyak lagi kegiatan lainnya.


Penulis ​: Muhammad Royyan Duntu

Royyan 20 سبتمبر 2024
شارك هذا المنشور
علامات التصنيف
الأرشيف